Sunday, June 26, 2016

Wardah Matte Lipstick Review

Wardah Matte Lipstick Review

Halo semuanya! Lagi ngapain nih di hari Minggu? Baru pada bangun tidur, lagi jogging, atau langsung cari hape buat lihat medsos kah? Hehe. Minggu pagi ini aku mau ngereview tentang lipstick Wardah yang Matte no 04. Penasaran gimana hasil swatch dan lain sebagainya? Keep reading ya.

 Wardah Matte Lipstick

Wardah Matte Lipstick memberikan warna intens hanya dalam sekali oles. Meskipun hasil akhirnya matte (matte finish), tetapi menjaga bibir tetap lembab. Wardah Lipstick mengandung ekstrak Jojoba Oil, Olive Oil dan Shea Butter, sehingga mampu melembabkan bibir sekaligus memberikan sentuhan lembut saat diaplikasikan. Untuk warnanya, Wardah Matte Lipstick tersedia dalam 11 pilihan warna. Warnanya yang banyak tentu membuat para wanita bisa memilih warna sesuai warna yang diminatinya.
Apalagi Wardah kan brand yang sudah terkenal akan kehalalannya, jadi buat kalian yang Muslim tidak perlu lagi akan Halal atau tidaknya Wardah serta bahan-bahan yang digunakannya.

Wardah Matte Lipstick mengklaim bahwa produknya bertekstur lembut, bertahan lama tanpa membuat bibir kering.


Warna/shade yang mau aku review ini warna Orange atau no. 4. Kemasannya berwarna silver terbuat dari plastik. Terlihat elegan aja karena kemasannya  berwarna silvver gitu.  Harga lipsticknya kurang dari 40 ribu. Netto lipsticknya  sekitar 3,8 gram. Terjangkau juga sih untuk produk yang aman dan berkualitas. 

Wardah Matte Lipstick

Swatch di tangan


Warna lipsticknya sebelum di swatch berwarna orange tua. Tapi, pas aku swatch di tangan warnanya ternyata gak jauh beda sama warna sebelum diswatch. Orange tua juga Cuma ketika  diswatch lebih muda sedikit.  Orangenya ini seperti ada hint merah gitu. Kek orange yang cenderung ke merah. Bagus sih warna orangenya, Cuma aku suka yang orange gak begitu tua aja. Kurang cocok aja untuk dipakai sehari-hari. Mesti di mix and match sama lipstick yang warnanya lebih kalem kek  nude gitu. Biar cantik dan kalem warnanya.

Overall, Wardah Matte Lipstick dapat nilai 7/10 dari aku. Thank you for reading my review.

No comments:

Post a Comment

Udang Tahu Saus Skippy® Peanut Butter

Saya dari dulu memang menyukai hobi masak. Bahkan sewaktu masih kuliah pun, saya lumayan sering memasak makanan sendiri, alih-alih memb...