Bangkitnya Tokoh-tokoh Olahraga yang Membuat Sumbawa Hebat dan Bermartabat
Olahraga dewasa ini menjadi hal yang begitu diperhitungkan. Pasalnya, olahraga yang diikuti dengan kemunculan tokoh-tokoh olahraga yang hebat mampu membanggakan suatu daerah dan akan menilmbulkan efek munculnya tokoh olahraga hebat lainnya yang termotivasi. Kabupaten Sumbawa menjadi bukti bahwa ada atlet olahraga yang memiliki prestasi luar biasa.
M. Ridwan adalah putra Sumbawa yang mampu menorehkan prestasi luar biasanya pada ajang SEA Games XXVI 2011 lalu yang digelar di Palembang. Pelari jarak menengah tersebut meraih medali emas dalam cabang lomba lari 1.500 meter. Ridwan juga berhasil memenangkan lomba Sumbawa 10K (10 Kilometer) pada kategori siswa dan siswi. Lomba ini diikuti oleh para peserta tidak hanya dari provinsi Nusa Tenggara Barat melainkan mencakup tingkat regional. Bahkan, acara ini rencananya akan melibatkan pelari nasional juga.
Selain Ridwan, prestasi putra Sumbawa lainnya disumbangkan oleh Ovan Apriadinata yang menjadi peraih medali emas cabang lomba Muaythai di Thailand pada tahun 2015 kelas 54 kilogram. Atlet Muaythai asal Sumbawa tersebut mampu mengalahkan pesaingnya dari Rusia di tahap final dan sebelumnya memenangkan semifinal melawan atlet Muaythai Uzbekistan.
Prestasi di tingkat regional dan nasional juga telah banyak dicetak oleh Ovan Apriadinata mulai dari meraih medali perak pada kejuaraan regional di Makassar, medali emas dalam kejuaraan nasional Muaythai di Jakarta. Kemampuan mumpuni dari Ovan Apriadinata juga diakui oleh pelatih Muaythai asal Thailand yang memberi sebutan The Best Fighter pada Ovan.
Nama lain yang ikut serta dalam membanggakan Kabupaten Sumbawa ialah Supiati. Pelari hebat ini kerapkali menjadi juara dalam Pekan Olahraga Nasional (PON) dan Sea Games. Supiati yang kini menjadi pelatih dulunya pernah menjuarai Sea Games dan 3 kali berturut-turut meraih medali perunggu pada tahun 2001, 2003, 2005. Sementara itu, pada PON Palembang dan Riau dirinya mendapatkan medali perak. Sedangkan pada Kejurnas (Kejuaraan Nasional), Supiati mendapatkan medali emas.
Ridwan, Ovan Apriadinata dan Supiati hanya contoh beberapa nama tokoh olahraga yang mengharumkan kabupaten Sumbawa. Masih banyak tokoh olahraga hebat dari Kabupaten Sumbawa lainnya. Prestasi-prestasi yang mereka torehkan menjadi bukti nyata bahwa banyak sekali bibit potensial hebat dari Sumbawa. Mereka tidak hanya mengharumkan nama Sumbawa tapi membanggakan Indonesia di kancah internasional. Terus bangkitlah tokoh-tokoh olahraga hebat Sumbawa demi Sumbawa yang Hebat dan Bermartabat.
Referensi tulisan dan gambar:
*Tulisan ini diikutsertakan dalam Lomba Blog Disporabudbar 2016 dengan tema Pemuda, Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata untuk Sumbawa Hebat dan Bermartabat.
No comments:
Post a Comment