Wednesday, August 10, 2016

Cirebon-Bandung Hanya 3 Jam dengan Bhinneka Shuttle

Cirebon-Bandung Hanya 3 Jam dengan Bhinneka Shuttle

Halo sobat blogger semuanya! Siapa diantara sobat blogger yang sering melakukan perjalanan ke kota Bandung dan kota Cirebon? Apa jenis transportasi yang biasa sobat blogger pilih ketika pergi ke Bandung atau Cirebon? Sobat blogger tentu sudah paham betul kalau kemacetan merupakan hal yang tidak asing yang terjadi di banyak kota di Indonesia.

Kemacetan panjang seringkali membuat kita sulit memprediksi waktu tempuh yang dibutuhkan dari Bandung ke Cirebon maupun sebaliknya. Padahal nih, waktu tempuh yang sulit diprediksikan akan sangat mengganggu jadwal kegiatan sobat blogger di kota tujuan. Misalnya sobat blogger telah berangkat dari Cirebon sudah bersiap sejak dini hari. Namun, lagi-lagi karena kemacetan parah sobat blogger baru tiba di Bandung di luar jadwal yang ditetapkan. Sobat blogger yang memiliki agenda rapat di "Kota Kembang" (Bandung) akan merasa tidak nyaman dengan parahnya kemacetan sehingga mesti terlambat menghadiri rapat/keperluan penting lainnya.




Jangan bersedih hati dulu ya sobat blogger, karena ada solusi untuk sobat blogger yang sering bepergian Bandung-Cirebon atau Cirebon-Bandung. Bhinneka Sangkuriang yang bergerak di bidang layanan jasa transportasi angkutan antar kota dan provinsi mulai 13 Mei 2016 mengeluarkan layanan baru berupa Shuttle dari Pool ke Pool. Armada yang digunakan untuk Bhinneka Shuttle adalah Toyota HiAce dengan tujuan Bandung-Cirebon dan sebaliknya via Tol Cipali. 




Soal kualitas pelayanan, sobat blogger tidak perlu meragukan lagi tentang layanan-layanan transportasi Bhinneka Sangkuriang. Sebab, Bhinneka Sangkuriang telah mendapatkan ISO 9001:2008 yang didapatkan dari SGS. Penghargaan tersebut menjadi bukti bahwa PT. BHINNEKA SANGKURIANG TRANSPORT telah terpercaya dan mengutamakan pelayanan prima. Bhinneka Shuttle merupakan salah satu layanan transportasi yang terbilang baru dari Bhinneka Sangkuriang. Namun, meski terbilang baru layanan Bhinneka Shuttle memiliki kelebihan yaitu hanya membutuhkan waktu 3 jam saja dari Bandung-Cirebon atau Cirebon-Bandung.




Bagaimana dengan harga untuk perjalanan Cirebon-Bandung dengan Bhinneka Shuttle? Tenang saja sobat blogger, harganya sangat terjangkau. Bulan Agustus 2016 ini, bagi pelajar atau mahasiswa cukup membayar Rp 80.000,00 sementara untuk umum dikenakan tarif Rp 100.000,00. Kapasitas penumpang dari Bhinneka Shuttle ada sekitar 10 seat (tempat duduk).

Nah, rute Shuttle dari Cirebon ke Bandung sendiri sebagai berikut : 
Pool Cirebon - Pintu Tol Plumbon - Tol Cipali - Tol Cipularang - Tol Purbaleunyi - Pintu Tol Moh. Toha - Pool Bandung. Jika sobat blogger berangkat dari Bandung menuju ke Cirebon, maka rute yang berlaku sebaliknya.

Bhinneka Shuttle membuka jadwal keberangkatan dari Pool Bandung (05.00 WIB) dan Pool Cirebon (18.00 WIB).




Dimana saja lokasi-lokasi Pool Bhinneka Shuttle?
Pool Bandung: Jl. Soekarno-Hatta No. 385 Mekarwangi (RM Bintaro)
Pool Cirebon : Jl. Pilang Raya No. 857 Kedawung (Sebelah RS Permata)

Bagaimana cara memesan Bhinneka Shuttle? 
Bagi sobat blogger yang ingin melakukan pemesanan bisa menghubungi nomor-nomor berikut:
Cirebon : 0812-14000-600
Bandung: 0812-14000-900

Sekarang sobat blogger juga bisa memesan Bhinneka Shuttle jurusan Cirebon-Bandung dan Bandung-Cirebon di tiketux.com lho. Untuk pemilihan pembayaran sobat blogger bisa membayar melalui Indomaret, ATM, BCA KlikPay, Mandiri E-cash, Mandiri KlikPay, CIMB Clicks, t. cash, XL Tunai maupun menggunakan Kartu Kredit yang berlogo VISA dan MasterCard.

Bagaimana menurut sobat blogger? Bhinneka Shuttle memberikan pelayanan yang semakin memudahkan sobat blogger dalam melakukan reservasi. Kini macet tidak lagi jadi penghalang sobat blogger dan gak perlu bingung lagi memprediksi lamanya perjalanan Cirebon-Bandung maupun sebaliknya. Perjalananan lebih cepat, aman dan nyaman dengan Bhinneka Shuttle. 

No comments:

Post a Comment

Udang Tahu Saus Skippy® Peanut Butter

Saya dari dulu memang menyukai hobi masak. Bahkan sewaktu masih kuliah pun, saya lumayan sering memasak makanan sendiri, alih-alih memb...