Thursday, September 22, 2016

Makeup Bebas Touch-up Selama 10 Jam dengan Pixy Two Way Cake Cover Smooth

Makeup Bebas Touch-up Selama 10 Jam dengan Pixy Two Way Cake Cover Smooth

Halo ladies! Siapa yang suka makeup? Aku pribadi suka banget sama make-up terutama menggunakan make-up di bagian wajahku. Salah satu makeup di wajah yang sering aku pakai ialah bedak. Cuma yang jadi masalah adalah terkadang aku harus touch-up lagi bedak yang aku pakai, ladies. Gak enak kan kalau kita mesti touch-up bedak sampai berkali-kali. Apalagi pas sedang sibuk-sibuknya atau ada keperluan yang membuat kita gak bisa mengaplikasikan bedak kembali. Sekarang aku nggak khawatir lagi karena telah menemukan apa yang selama ini aku cari. Ya, akhirnya aku menemukan Pixy UV Whitening Two Way Cake Cover Smooth! Pixy Cosmetic lah yang mengeluarkan produk tersebut. 




Aku merupakan salah satu penggemar produk-produk Pixy lho, karena menurutku produk Pixy cocok banget untuk memancarkan kecantikan wanita Asia. Sesuai pesan dari Pixy Cosmetic bahwa produk-produk Pixy membuat wanita Asia semakin cantik, lebih banyak tersenyum dan gembira. 

Oke, kembali lagi ke Pixy UV Whitening Two Way Cake Cover Smooth ya. Postinganku kali ini akan membahas produk ini secara lebih dalam. Penasaran? Yuk, simak ulasan dari aku.

KEMASAN


Siapa yang setuju kalau kemasan (packaging) produk Pixy itu selalu kawaii? Menurutku produk-produk Pixy selalu identik dengan warna-warna yang cantik dan girly. Kertas pembungkus Pixy UV Whitening Two Way Cake Cover Smooth didominasi warna biru muda dan putih dengan emboss bunga. Sementara untuk wadahnya, lebih didominasi warna putih. Oh ya, yang membuat packagingnya cantik adalah adanya dekorasi emboss bunga dan printing bunga berwarna biru muda. Dalam wadah Pixy UV Whitening Two Way Cake Cover Smooth juga disertai logo Pixy. 




Pas aku buka tutup wadahnya, ternyata di atas bedaknya ada plastik transparan yang bertuliskan Pixy. Menurutku sih ini berfungsi untuk menjaga kehiegenisan isinya. Pixy UV Whitening Two Way Cake Cover Smooth dilengkapi dengan locking system pada tempat bedak. Hal tersebut akan memudahkan kita sebagai konsumen yang ingin memindahkan isi bedak dari kemasan refill ke kemasan regular. Kalian copot tempat bedaknya dan tinggal ganti dengan bedak refill. Tanpa ribet pokoknya. 

SPONS 


Spons Pixy UV Whitening Two Way Cake Cover Smooth memiliki kualitas yang baik. Selain lembut dan halus, sponsnya juga tebal serta lentur. Enak banget waktu mengaplikasikan Pixy UV Whitening Two Way Cake Cover Smooth menggunakan spons ini. 

HARGA

Aku beli Pixy UV Whitening Two Way Cake Cover Smooth seharga Rp 43.000,00 di supermarket. Harganya menurutku terjangkau mengingat produk Pixy mempunyai kualitas yang bagus dan memang nettonya sendiri ada 12,2 gram. 

SHADE (WARNA)



Dokumen Pribadi

Pixy UV Whitening Two Way Cake Cover Smooth memiliki 5 warna yang berbeda. Ada White Ochre (01), Pink Cream (02), Natural Cream (03), Natural Peach (04) dan Light Caramel (05). Aku memilih warna 04 Natural Peach karena menurutku warna itu yang paling masuk dan cocok untuk kulitku. Warnanya bervariatif jadi kalian bisa pilih dan sesuaikan dengan shade atau tone kulit kalian. 




KANDUNGAN 

Pixy UV Whitening Two Way Cake Cover Smooth memiliki formula beauty lock yang membuat makeup tampak licin dan halus hingga 10 jam. Terdapat juga SPF 30 & PA+++ sebagai perlindungan optimum terhadap sinar UVA dan UVB. Selain itu, Pixy UV Whitening Two Way Cake Cover Smooth mengandung 2-Way Whitening yang merupakan kombinasi Natural Whitening Powder dan derivat Vitamin C membuat kulit tampak lebih cerah serta Squalane Oil yang menjaga kulit tetap lembab.

BAHAN-BAHAN

Mica, Talc, Dimethicone, Titanium Dioxide, Silica, Mineral Oil, Zinc Stearate, Ethylhexyl Methoxycinnamate,  Methicone, Synthetic Fluorphlogopite, Phenoxyethanol, Sorbeth-30 Tetraoleate, Squalane, Fragrance, Pachyrrhizus Erosus Root Extract, Aluminum Hydroxide, Butylparaben, Methylparaben, Magnesium Ascorbyl Phosphate, BHT. May contain: Cl 77492, Cl77491, Cl 77499.

CARA PAKAI

Untuk cara pakainya ada 2 cara karena ini Two Way Cake ya. Cara pertama yaitu dengan menyapukan bedak dengan spons kering untuk tampilan alami. Kedua, sapukan bedak dengan spons basah untuk hasil yang lebih menutup dan tahan lama. 

HASIL PEMAKAIAN



Foto pada bagian 'sebelum' menggunakan Pixy UV Whitening Two Way Cake Cover Smooth, aku hanya menggunakan pensil alis Pixy warna Dark Brown, Pixy Waterproof Mascara dan Pixy Lipstick Lasting Matte Peach Delicacy. Pada bagian 'sesudah' aku mengaplikasikan Pixy UV Whitening Two Way Cake Cover Smooth ke wajah aku dengan cara pertama (spons kering). Hanya cukup 1-2 kali sapuan maka makeup sudah tampak licin dan halus. Ketika memakai Pixy UV Whitening Two Way Cake Cover Smooth aku memiliki bekas jerawat kecil di bagian dahi dekat alis bagian kanan dan hidung bagian tengah agak kemerahan. Pixy UV Whitening Two Way Cake Cover Smooth dengan sangat sukses mampu menutupi bekas jerawat dan noda kemerahan di bagian hidung. Warna kulit wajahku juga terlihat lebih merata dan lebih cerah dengan Pixy UV Whitening Two Way Cake Cover Smooth. Aku suka dengan hasil akhirnya yang bikin muka mulus dan warnanya masuk ke dalam kulitku. Hasilnya juga tidak cakey maksudnya terlihat natural. Pixy UV Whitening Two Way Cake Cover Smooth sangat aku rekomendasikan buat kalian yang mau mempunyai tampilan makeup yang tampak licin dan halus serta bebas touch-up selama 10 jam.



Setelah 10 jam pemakaian Pixy UV Whitening Two Way Cake Cover Smooth tanpa touch-up, makeup wajahku masih tampak licin dan halus. Aku waktu itu pakai bedaknya pukul 07.00 dan 10 jam kemudian pukul 17.00 aku ambil foto lagi. Sekedar informasi, foto setelah 10 jam di atas hanya berbeda pencahayaan saja ya karena sudah sore jadi pencahayaan tidak seterang pas pagi hari. Hal yang paling aku suka adalah coverage Pixy UV Whitening Two Way Cake Cover Smooth yang tetap bagus. Meskipun sudah aku pakai untuk aktivitas baik di dalam maupun di luar ruangan dan terkena keringat, makeup di wajah masih oke. Gak perlu bolak-balik touch-up


Aku memiliki tipe kulit kombinasi yaitu berminyak hanya pada area-T. Pixy UV Whitening Two Way Cake Cover Smooth yang aku gunakan membuat finishing (hasil akhir) makeup di wajahku cenderung matte. Tapi, kalian gak perlu khawatir karena ketika aku memakai Pixy UV Whitening Two Way Cake Cover Smooth kulit wajahku tetap lembab dan gak kering. Menurutku ini cocok buat kalian yang mempunyai tipe kulit kering karena Pixy UV Whitening Two Way Cake Cover Smooth mengandung Squalane Oil jadi kulit wajah kalian akan selalu lembab. Buat kalian yang punya kulit berminyak juga cocok pake ini sebab hasil akhir dari Pixy UV Whitening Two Way Cake Cover Smooth adalah matte. Jadi, bakalan bagus di wajah kalian. 

Menurutku Pixy UV Whitening Two Way Cake Cover Smooth juga mempunyai 10 kelebihan lho! 

KELEBIHAN (+)

1. Packaging yang lucu dan girly banget. 
2. Harganya yang ramah (terjangkau).
3. Gampang jika mau refill (isi kembali) bedak.
4. Makeup tampak licin dan halus selama 10 jam dengan beauty-lock.
5. Dilengkapi spons super lembut dan enak dipakai.
6. Tersedia dalam beragam shade (5 shade). 
7. Mengandung SPF 30 dan PA+++.
8. Hasil akhir yang cenderung matte tapi tetap lembab. 
9. Tidak perlu capek-capek touch-up.
10. Coveragenya ringan, namun tetap menutupi noda di wajah termasuk bekas jerawat.

Oke, sekian dulu review dariku tentang Pixy UV Whitening Two Way Cake Cover Smooth ya.





3 comments:

  1. Makasih adik cantik. Makeupnya tetep tahan lama ya meski sudah pakai 10 jam. Produk Pixy Two Way Cake Cover Smooth memang bagus.:)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya kak Pixy Two Way Cake Cover Smooth memang bagus banget kualitasnya membuat makeup kita tampak licin dan halus selama 10 jam. Harganya terjangkau lagi.

      Delete
  2. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete

Udang Tahu Saus Skippy® Peanut Butter

Saya dari dulu memang menyukai hobi masak. Bahkan sewaktu masih kuliah pun, saya lumayan sering memasak makanan sendiri, alih-alih memb...